TIM GAVIN’S STORY SCHOOL
Dian Fitriana, S.A.B.
Guru cantik dengan latar belakang Sarjana Administrasi Bisnis lulusan STIAMI (Sekolah Tinggi Administrasi Mandala Indonesia) sejak tahun 2008 harinya diwarnai dengan mendidik anak-anak hingga membuat berjuta kisah. Saat ini beliau mendedikasikan dirinya untuk berkarya bersama Gavin’s Story School dan mimpinya ingin selalu bermanfaat khususnya dalam dunia literasi anak usia dini.
Fachri Hadiyawan, S.Pt.
Guru ganteng yang telah menyelesaikan pendidikan Sarjana Peternakan di Institut Pertanian Bogor angkatan ke-49 ini aktif di bidang pendidikan dan berwirausaha sejak tahun 2016.
Jamaludin, A. Md.
Guru ganteng yang telah menyelesaikan pendidikan formal di Sekolah Vokasi Institut Pertanian Bogor angkatan ke- 54 pada program studi Ekowisata saat ini aktif mengajar dan berwirausaha.
TIM GAVIN’S STORY BOOK
Ranggi Ariliah
Ibu rumah tangga dengan 4 anak (soon to be) yang hobi baca buku sekaligus penulis buku-buku coloring best seller. Saat ini, mimpinya untuk bisa berbuat sesuatu yang lebih baik khususnya bagi pendidikan anak usia dini diwujudkannya dengan mendirikan Gavin’s Story School.
Asep Effendhy
Penulis yang telah banyak melahirkan buku-buku best seller untuk kategori Art & Hobby ini merupakan tombak di balik pewajahan cover dan isi buku-buku Gavin’s Story Book. Semua karya yang dihasilkannya selalu kaya akan sentuhan seni yang dikerjakannya dengan hati. Baginya segala yang dilakukannya ini bukanlah pekerjaan tapi hobi yang menyenangkan.
Windia Rini
Keahliaannya sebagai editor buku mendorongnya ikut serta dalam setiap edit buku-buku yang diterbitkan Gavin’s Story Book.
Agus Firmansyah
Designer andal yang kemampuannya tak diragukan lagi berperan besar dalam pewajahan setiap cover dan media promo Gavin’s Story Book.